Untuk endorse selebgram kita perlu jeli dan teliti risetnya. Karena sekarang banyak juga selebgram yang kurang profesional dalam melakukan jasa endorse. Beberapa oknum dari mereka ada yang menentukan jadwal se enak jidatnya sehingga merugikan onlineshop, belum lagi yang buat foto atau videonya asal-asalan.
Menyebalkan memang,
Jadi saran saya selain endorse selebgram, Anda juga harus menggunakan Instagram ads biar lebih powerfull. Kenapa saya bilang powerfull? Karena :
- Lebih Spesifik
Ngiklan dengan IG ads bisa membuat kamu lebih spesifik menentukan target market dan budget iklan yang diinginkan. Hal itu akan membuat kamu lebih mudah menampilkan iklan di depan target market yang dituju.
- Banyak Jenis Iklan
Dengan IG ads, kamu bisa menggunakan iklan dalam bentuk foto, video, kumpulan foto dan juga story. Pilihan beragam seperti ini akan membuat target market bisa dikepung dari segala penjuru heheheā¦
- Dapat Diukur
Hasil iklan Anda bisa diukur dalam page insight, Anda bisa cek berapa pertumbuhan followersnya, likesnya, dan lain sebagainya.
Asik kan ya?
Sekarang tergantung di tanganmu, mau lanjut selalu endorse selebgram (dimana jangkauannya semakin mengecil karena algoritma IG) atau hijrah menggunakan Instagram ads?
Semoga bermanfaat.